Penandatanganan MoU dan PKS Pojok Statistik UNIKA St. Paulus Ruteng - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Manggarai

Bantu kami meningkatkan pelayanan statistik dengan cara mengisi Survei ini

Untuk mendapatkan data BPS silakan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Manggarai, Jl. Bougenville Kelurahan Pau Kecamatan Langke Rembong, Ruteng, setiap hari kerja jam 08.00-15.30 WITA

Dapatkan publikasi terkini BPS Kabupaten Manggarai di halaman ini, dan kunjungi juga site tentang kami disini

Penandatanganan MoU dan PKS Pojok Statistik UNIKA St. Paulus Ruteng

Penandatanganan MoU dan PKS Pojok Statistik UNIKA St. Paulus Ruteng

24 April 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya


Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Manggarai secara resmi menjalin kerja sama dengan Universitas Katolik St. Paulus Ruteng melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) terkait pembentukan Pojok Statistik. Kegiatan ini berlangsung pada hari Kamis, 24 April 2025, bertempat di aula UNIKA St. Paulus Ruteng.


Penandatanganan ini menandai komitmen kedua lembaga dalam meningkatkan literasi statistik di lingkungan akademik serta mendukung kegiatan riset dan pendidikan berbasis data. Pojok Statistik sendiri merupakan layanan yang bertujuan untuk memudahkan civitas akademika dalam mengakses data resmi dari BPS serta memperoleh pendampingan dalam analisis data statistik.


Dalam sambutannya, Kepala BPS Kabupaten Manggarai menyampaikan bahwa Pojok Statistik adalah perpanjangan tangan dari kantor BPS Kabupaten Manggarai yang melibatkan tidak hanya pegawai BPS tapi juga mahasiswa dan civitas akademika di UNIKA St. Paulus Ruteng. Pelayanan yang ada di Pojok Statistik juga bervariasi seperti pelayanan kebutuhan data, konsultasi, maupun diseminasi data statistik.


Rektor UNIKA St. Paulus Ruteng juga menyambut baik kerja sama ini. Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara BPS Kabupaten Manggarai dan UNIKA St. Paulus Ruteng sehingga dapat memudahkan dalam pemenuhan kebutuhan data dosen maupun mahasiswa.


Melalui kerja sama ini, diharapkan tercipta sinergi berkelanjutan antara BPS Kabupaten Manggarai dan UNIKA St. Paulus Ruteng dalam menciptakan ekosistem akademik yang memahami pentingnya data dan mendukung pembangunan daerah berbasis informasi statistik.

Lebih lanjut tentang BPS Kabupaten Manggarai:
📱Facebook : BPS Manggarai
📸Instagram : bpsmanggarai
🖥 Website : manggaraikab.bps.go.id
🖥️Youtube : BPS Manggarai

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Manggarai (Statistics Indonesia of Manggarai Regency)Jl. Bougenville Utara

Kelurahan Pau

Kecamatan Langke Rembong

Ruteng - Manggarai

NTTTelp (62-385) 2420098

Mailbox : bps5313@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik