18 Maret 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya
Pada Hari Senin,
18 Maret 2024 telah dilaksanakan kunjungan ke SMAN 1 Langke Rembong
oleh Badan Pusat Statistik Kabupaten Manggarai dalam rangka sosialisasi Politeknik
Statistika STIS. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala BPS Kabupaten
Manggarai, Bapak Yosef Danu, S.SI dan beberapa anggota staf. Adapun kegiatan
ini dilaksanakan di aula SMAN 1 Langke Rembong dan diramaikan oleh
para siswa kelas 12 SMAN 1 Langkek Rembong.
Kegiatan ini
dibuka dengan sambutan yang diberikan oleh kepala BPS Kabupaten Manggarai,
Bapak Yosef Danu, S.SI. Meskipun dilaksanakan di bulan puasa, hal ini tidak
melunturkan semangat para siswa untuk mengikuti dan menyimak paparan yang diberikan
oleh salah satu staf BPS Kabupaten Manggarai. Bahkan setelah kegiatan pemaparan
selesai dilaksanakan, ada sebagian siswa yang meminta kontak salah satu staf
untuk bertanya lebih lanjut terkait pendaftaran Politeknik Statistika STIS.
Kegiatan ini ditutup dengan ucapan terima kasih oleh BPS Kabupaten Manggarai
atas perhatian dan antusias dari para peserta yang hadir pada sosialisasi
Polikteknik Statistika STIS ini.
Informasi mengenai pendaftaran Polstat STIS dapat dilihat di spmb.stis.ac.id
Lebih lanjut tentang BPS Kabupaten
Manggarai:
📱 Facebook : BPS Manggarai
📸 Instagram : bpsmanggarai
🖥 Web : manggaraikab.bps.go.id
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Manggarai (Statistics Indonesia of Manggarai Regency)Jl. Bougenville Utara
Kelurahan Pau
Kecamatan Langke Rembong
Ruteng - Manggarai
NTTTelp (62-385) 2420098
Mailbox : bps5313@bps.go.id
Tentang Kami